DIOLUHTAN-suluhtani. Menggoreng ikan kurang lebih sama seperti menggoreng ayam. Di mana Anda membutuhkan banyak minyak sehingga kerap kali meletup dan terkadang menyakiti kulit. Letupan minyak ini juga bisa merugikan. Sebab, minyak yang terbuang akibat letupan sudah tidak bisa digunakan lagi dan membuat “budget” dapur bertambah.
Dihimbau kepada Anda untuk meminimalkan pengeluaran ini dengan cara menggoreng ikan tidak meletup. Adapun tips yang dikutip dari laman msn.com tentang metode/tips menggoreng ikan agar tidak meletup saat digoreng:
1. Ikan harus segar
Pastikan Bunda memasak ikan yang segar saja ya.
Pasalnya, ikan yang kurang segar akan mudah rapuh ketika digoreng.
Agar menggoreng ikan lebih mudah, Bunda juga bisa
menggunakan ikan yang berukuran lebih kecil dan tidak banyak lemak. Ikan minim
lemak akan menghasilkan ikan goreng yang krispi di luar dan lembut di dalam.
2. Keringkan ikan lebih dulu
Salah satu penyebab minyak meletup adalah adanya kehadiran air dalam bahan yang digoreng. Maka itu pastikan ikan dalam kondisi kering.
Bunda bisa mengeringkan ikan lebih dulu dengan
dibungkus tisu lebih dulu. Tapi jika Bunda sudah terlanjur merendam ikan dengan
bumbu, silakan ditiriskan lebih dulu ya sebelum menggorengnya.
3. Wajan harus dalam kondisi panas
Kebiasaan sebagian besar orang ketika memanaskan
minyak adalah menuangkan minyak ketika wajan dalam keadaan dingin dan kemudian
baru memanaskan minyak. Padahal cara ini akan memengaruhi hasil bahan makanan
yang digoreng.
Agar ikan tidak lengket ketika digoreng, Bunda
bisa memanaskan wajan terlebih dahulu sebelum menuang minyak. Lalu tunggu
sebentar hingga minyak panas.
Selain itu suhu panas untuk menggoreng ikan juga
harus tepat. Suhu minyak yang panas tinggi akan membuat ikan bertekstur renyah.
Salah satu cara melihat apakah minyak sudah panas adalah dengan mencelupkan
sendok kayu ke dalam minyak. Kalau muncul gelembung, berarti minyak sudah
panas.
4. Jangan terlalu sering
dibolak-balik
Salah satu faktor yang membuat bentuk ikan kurang
bagus adalah jangan terlalu sering membolak-balik ikan. Sebelum satu bagian
ikan kering sempurna, biasanya ikan akan hancur ketika dibalik karena
teksturnya yang belum kokoh.
Demikianlah beberapa tips menggoreng
ikan agar minyak tidak meletup saat digoreng. Semoga bermanfaat.
Re-suluh/editor: Y.A.Yahya (Source: www.msn.com )