Pernyataan
Ahok yang menyebut daging anjing enak, bertentangan dengan kampanye hentikan
makan daging anjing yang sedang digalakkan Animal Defender Indonesia. Pada 5
April 2015 nanti, kelompok yang juga menampung hewan terlantar itu akan
menggelar acara 'Global March Say No To Dog Meat'.
"Pernyataan
tersebut merefleksikan ironi, kalau bisa dihindari hal yang bertentangan dengan
kampanye yang kita buat, anti makan daging anjing," ujarnya.
Meski
begitu, Doni yakin, Ahok seorang penyayang binatang. Saat kampanye pilgub
kemarin, Ahok bahkan berencana mengalokasikan dana untuk merawat hewan
terlantar seperti anjing dan kucing.
"Waktu
kampanye kemarin, beliau mengusulkan alokasi dari sedikit dari Ragunan untuk
membuat shelter untuk anjing dan kucing liar yang ditangkap," pungkasnya.[amn)
Sumber
: www.merdeka.com/peristiwa/penyayang-binatang-sesalkan-ahok-bilang-daging-anjing-enak.html