Tidak ada yang lebih penting dalam pergaulan umat manusia di dunia ini selain komunikasi yang bertujuan untuk menyampaikan suatu pikiran, gagasan atau ide, atau pesan dari seseorang kepada orang lain. Kita berkewajiban untuk mengupayakan segala cara untuk menggunakan semua alat yang ada agar penyuluhan menjadi efektif. media penyuluhan ini adalah salahsatu media visual yang memaparkan penyuluhan pada komoditi bidang pertanian, perikanan dan kehutanan.

Menko Perekonomian Hatta Rajasa Optimis Harga Daging Sapi Kembali Normal Pada Pekan Kedua Ramadhan

Pemerintah menjamin bahwa mulai pekan depan ketersediaan daging sapi di dalam negeri akan kembali normal seiring masuknya daging impor dari Selandia Baru dan Australia. Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, masuknya daging impor diharapkan dapat menstabilkan harga daging sapi yang kini menembus angka Rp 120.000 per kilogram.

“Kalau daging sapi itu jelas, pekan depan akan ada kestabilan harga. Impor daging sapi akan dipercepat untuk persediaan hingga akhir tahun. Masuknya melalui Bandara Soekarno-Hatta. Nanti Bulog yang atur teknisnya,” kata Hatta sebelum menghadiri rapat terbatas Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Kamis (11/7).

Hatta mengaku telah memerintahkan Dirut Perum Bulog untuk mengawasi secara cermat distribusi daging sapi ke berbagai daerah di Tanah. Dia juga telah mengingatkan Dirut Bulog untuk membuka akses seluas-luasnya bagi distribusi kebutuhan pokok itu.

“Saya sudah rapatkan kemarin (Rabu, 10 Juli 2013-Red). Tidak boleh ada hambatan. Kami sedang bekerja keras, keputusan sudah diambil,” ujar Hatta.

Dia optimistis pada pekan kedua dan ketiga Ramadhan, harga daging sapi akan kembali normal seiring meningkatnya pasokan serta diintensifkannya operasi pasar.

“Operasi pasar biasanya dilakukan pada pekan kedua dan ketiga puasa untuk mencegah terjadinya kenaikan harga,” katanya.

Sumber : http://www.beritasatu.com/industri-perdagangan/125085-pemerintah-jamin-pekan-depan-harga-daging-kembali-normal.html
Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment